Online Conference Systems, Seminar Nasional Kearifan Lokal dalam Pendidikan Seni di Era Kemajuan Teknologi

Font Size: 
NILAI-NILAI PENDIDIKAN DALAM TARI PADDUPPA PADA MASYARAKAT BUGIS
Jamilah Jamilah, Selfiana Saenal

Last modified: 2021-01-11

Abstract


Tari Padduppa adalah tarian penjemputan yang ada pada masyarakat Bugis, keberadaannya masih ada di tengah kehidupan  meskipun digempur  dengan nilai-nilai modern.  Makalah ini akan membahas  fungsi dan  nilai-nilai pendidikan yang terkandung di dalam tari Padduppa pada masyarakat Bugis.  Makalah ini merupakan hasil penelitian kualitatif yang datanya dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi.  Analisis data dilakukan secara kualitatif deskriptif dengan menerapkan beberapa teori diantaranya teori estetika dan teori fungsional struktural. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertunjukan tari Padduppa yang disajikan pada acara penjemputan memiliki fungsi sosial sebagai penghormatan dan  penghargaan kepada tamu, mengandung nilai estetis yang tinggi, serta nilai pendidikan yaitu pentingnya saling menghargai  atau sipakatau  (saling menghargai), sipakalebbi  (saling memuliakan)  dalam menjaga kebersamaan dan solidaritas dalam masyarakat Bugis.

Keywords


Tari Padduppa; nilai-nilai sipakatau; sipakalebbi; Bugis

Full Text: PDF